Assalamu'alaykum...

Selamat Datang.... ^_^

Senin, 26 September 2011

Hal Yang Membuatku Sedih

Hal-hal yang membuatku merasa sedih, sangat sedih, malu dan bersalah adalah:

1. Ketika aku baru sadar bahwa aku telah lalai mengingatNya atau terlupa untuk bersyukur padaNya ketika nikmatNya tercurah tiada jeda.

2. Ketika aku melihat ibu/bapak menitikkan airmata dan akulah penyebabnya.

3. Ketika aku melihat atau mendengar orang yang kusayangi menangis tersedu dan aku jugalah penyebabnya.

4. Ketika kusadari bahwa orang-orang di sekelilingku kecewa dan sedih karenaku.

4. Ketika kusadari, ada yang merasa tak terhargai atas sikap dan tindakanku meski sama sekali tak pernah kubermaksud demikian.

5. Ketika melihat seorang yang kesusahan tapi aku tak mampu berbuat apa-apa.

6. Ketika kesalahan yang tak kusadari dan hanya meninggalkan penyesalan tak terkira.

7. Ketika aku merasa sangat lemah dan hanya sanggup berucap do'a.

Dan hari ini, aku pun sangat sedih tiada terkira karena dua hal dari sekian yang kusebutkan di atas.

Ya Allah, semoga Engkau beri aku kekuatan dan kesempatan untuk memperbaikinya hingga mampu kumerubah wajah sedih dan tetes airmata menjadi senyum dan tawa bangga dan bahagia... Allahumma aamiin.

Hidup itu terkadang lucu. Melenakan kita untuk bermuluk-muluk meminta dan memasang target yang mampu membuat kita bangga dan bahagia. Padahal sejatinya, kebahagiaan yang sejati dan tak ternilai harganya adalah ketika ada sedikit saja keyakinan bahwa Allah swt ridho atas apa yang kita lakukan karena telah sesuai apa yang DIA pinta dan jauh dari laranganNya, kemudian melihat ibu/bapak/orang yang kita sayang tersenyum, tertawa dengan bangga dan penuh kebahagiaan atas apa yang telah kita lakukan serta menyadari bahwa orang-orang di sekeliling kita merasa sangat terbantu dengan adanya kita.

Allahu Rabbi, bimbinglah dan jadikanlah diri ini pemilik kebahagiaan sejati itu. Mampu memberi kebahagiaan kepada mereka yang tak henti mencurahkan cinta dan mampu memberi kemanfaatan kepada mereka yang ada di sekelilingku.

Jika pun terlanjur kuberbuat salah dan menggoreskan luka hingga tergurat duka dan menitik airmata maka ijinkanlah diri ini memiliki kesempatan untuk merubah semuanya menjadi tawa bahagia. Allahumma aamiin...


(Di salah satu malam milikNya... :) )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar